https://batu.times.co.id/
Berita

Hadirkan Malang Bersholawat, Bakorwil III Meriahkan HUT ke-79 Provinsi Jatim

Selasa, 29 Oktober 2024 - 16:24
Hadirkan Malang Bersholawat, Bakorwil III Meriahkan HUT ke-79 Provinsi Jatim Flyer kegiatan Bakorwil III Malang bersholawat di HUT Provinsi Jatim ke-79. (Foto: Ist)

TIMES BATU, MALANGBakorwil III Malang turut memeriahkan Hari Jadi Provinsi Jawa Timur (Jatim) ke-79 lewat berbagai kegiatan mulai 31 Oktober hingga 3 November 2024 mendatang.

Salah satu kegiatan yang menjadi perhatian, yakni Malang Bersholawat yang dilaksanakan pada 31 Oktober 2024 di halaman Gedung Bakorwil III Malang, Jalan Simpang Ijen, Kota Malang mulai pukul 19.00 WIB.

Dalam kegiatan itu, turut mengundang majelis zikir dan shalawat Riyadlul Jannah Malang. Hadir juga, Pj Gubernur Jatim, Adhy Karyono dan Kepala Bakorwil III Asep Kusdinar.

Koordinator Acara, Andhi Prasetyo mengatakan, kegiatan bersholawat ini dilaksanakan tepat pada momen jelang Pilkada 2024. Dimana, kegiatan ini diarahkan untuk membawa pesan damai dan doa agar Pilkada 2024 bisa berjalan lancar.

"Ini juga arahan pimpinan, karena mendekati Pilkada. Harapannya, ada aksi damai. Jadi sholawat berdoa agar Pilkada berjalan lancar," ujar Andhi, Selasa (29/10/2024).

Tak hanya itu saja, banyak rangkaian kegiatan dalam peringatan HUT Provinsi Jatim ke-79, seperti di tanggal 1 November 2024, nantinya akan ada tari-tarian topeng, band religi hingga aksi donor darah.

Kemudian, di tanggal 2 November 2024, sejak pagi akan dihadirkan kegiatan kitanan massal, pemeriksaan kesehatan gratis hingga lomba menyanyi.

"Untuk peserta kitan massal ada 50 orang. Nanti juga akan ada foto model on the spot dengan tema Beauty of Nusantara," ungkapnya.

Hari terakhir, di tanggal 3 November 2024 akan ada kegiatan olahraga poundfit sejak pagi, stand up comedy hingga bagi-bagi doorprize.

"Kita sudah siapkan banyak doorprize. Seperti 3 paket umroh, 5 voucher umroh senilai Rp10 juta, 10 sepeda listrik dan hadiah hiburan lainnya," katanya.

Dalam kegiatan ini, Bakorwil III Malang yang juga menaungi 9 wilayah kerja di Jatim turut memakmurkan seluruh wilayah.

Dimana, setiap wilayah akan disiapkan dua stand untuk bisa mempromosikan makanan ataupun kriya.

"Kita punya tema dalam kegiatan ini, yaitu Nawa Bumi Nitimira. Nawa artinya sembilan (wilayah kerja), Bumi itu Bakorwil dan Nitimira artinya kesemakmuran. Jadi Bakorwil III ini menaungi 9 wilayah kerja yang ikut sama sama makmur, makanya semua kita undang," tuturnya.

Satu lagi, dalam kegiatan ini juga akan ada bagi-bagi 1.000 porsi bakso gratis. Nantinya, masyarakat tinggal datang untuk bisa menikmatinya.

"Transaksi kita pakai voucher semua dan nanti saat penukaran akan mendapat kupon untuk selanjutnya bisa ikut undian doorprize," ucapnya. (*)

Pewarta : Rizky Kurniawan Pratama
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Batu just now

Welcome to TIMES Batu

TIMES Batu is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.