https://batu.times.co.id/
Berita

BMKG: Hujan Malang Raya Hari Ini Berlanjut, Empat Hari Kedepan Batu Memanas

Rabu, 22 Oktober 2025 - 08:38
BMKG: Hujan Malang Raya Hari Ini Berlanjut, Empat Hari Kedepan Batu Memanas Hujan deras akan berlanjut di Malang Raya hari ini. (FOTO: Ilustrasi)

TIMES BATU, MALANG – Hujan se Malang Raya akan berlanjut pada Rabu (22/10/1025) hari ini, namun BMKG memperkirakan empat hari kedepan cuaca Kota Batu akan memanas.

Diperkirakan hujan akan turun di Kota Malang hari ini sejak pagi hingga sore hari dengan intensitas yang fluktuatif. Juga akan terjadi badai dan petir tapi tidak merata.

Pagi hari cuaca kota Malang berawan dengan suhu udara 22°C dan terasa 24°C. Sejak pagi tingkat presipitasinya 20 persen dan terus naik menjadi 50 persen pada siang hari.

Presipitasi adalah produk dari kondensasi uap air di atmosfer yang jatuh ke permukaan bumi karena gravitasi yang bisa dalam bentuk hujan.

Tingkat presipitasi di Kota Malang hari ini bisa mencapai 8,6 mm dengan kelembapan udara rata-rata 92 persen.

Sementara itu di wilayah Kabupaten Malang, cuaca hari ini  dimulai dengan berawan dan suhu udara 22°C di pagi hari tapi terasa 25°C.

Namun presipitasi sejak pagi sudah 20 persen dan secara fluktuatif akan naik sampai 80 persen pada siang hari yang menyebabkan curah hujan bisa mencapai 10,0 mm, karena hujan akan turun di semua wilayah kecamatan di Kabupaten Malang dengan kelembapan udara rata-rata 91 persen.

Bahkan hujan petir dan badai diperkirakan BMKG akan terjadi di kecamatan Pujon, Ngantang dan Kasembon. Hujan deras di Kabupaten Malang diperkirakan akan mulai terjadi pukul 14.00.

Karena itu kepada masyarakat Malang Raya diimbau untuk tetap berhati-hati dalam menjalankan aktivitas hari kini serta mempersiapkan segala sesuatu untuk bisa mengantisipasi keadaan yang terjadi.

Kedepan Batu Memanas 

Kota Batu pagi hari ini akan diawali dengan hujan ringan dengan suhu udara 20°C dan terasa 24°C.

Hujan di kota Batu akan berlangsung mulai pagi hingga malam hari.

Sejak pagi tingkat presipitasinya sudah 40 persen dan secara fluktuatif akan terus naik hingga 80 persen pada siang dan sore hari dan curah hujan yang ditimbulkannya mencapai 28,4 mm.

Meskipun demikian, BMKG memperkirakan cuaca di Kota Batu empat hari kedepan akan memanas, meski hujan diperkirakan akan tetap terjadi.

Fenomena "terasa panas" itu kemungkinan disebabkan oleh beberapa hal yang sering terjadi di wilayah tropis selama masa peralihan musim.

Berdasarkan data prakiraan cuaca dari BMKG dan AccuWeather, serta informasi umum tentang penyebab Kota Batu terasa memanas dalam empat hari ke depan adalah gabungan dari beberapa faktor. 

Faktor utama disebutkan karena gerak semu matahari.

Saat ini, posisi matahari bergeser ke selatan, melintasi wilayah Indonesia, termasuk Pulau Jawa. Hal ini menyebabkan intensitas penyinaran matahari menjadi lebih tinggi.

Fakto kedua musim peralihan, dimana Kota Batu sedang dalam periode transisi dari musim kemarau ke musim hujan.

Pada periode ini, suhu sering kali terasa lebih panas dan terik, terutama saat siang hari, sebelum turun hujan lebat atau badai petir pada sore dan malam hari. 

Meskipun akan terasa memanas pada siang hari, kondisi cuaca di Kota Batu tidak sepenuhnya kering, melainkan diselingi hujan atau hujan disertai badai dan petir.

Demikian prakiraan cuaca se Malang Raya yang dikeluarkan BMKG dimana hujan akan berlanjut pada Rabu (22/10/2025) hari, namun empat hari ke depan cuaca di Kota Batu diprediksi akan memanas. (*)

Pewarta : Widodo Irianto
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Batu just now

Welcome to TIMES Batu

TIMES Batu is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.